Reses Kang Irwan: Mulai Ajak Pemuda Menjadi Pelopor Hingga Ajak Perempuan Pilar Ketahanan Keluarga

reses, dprd jatim, parlemen, kang irwan

H. Irwan Setiawan, S.IP
PARLEMEN JATIM-Masa reses bagi anggota DPRD Jawa Timur merupakan kewajiban yang rutin dilaksanakan dalam setiap tahun tiga kali. Pada masa reses, masing masing anggota DPRD Jatim kembali ke daerah pemilihan untuk bertemu dengan masyarakat dalam rangka menyerap aspirasi. 

Sebagaimana tugas anggota DPRD Jatim lainnya, Irwan Setiawan, anggota DPRD Jatim dari dapil 3 (Banyuwangi, Bondowoso, dan Situbondo) turun ke dapil mulai tanggal 3 sd 8 april 2017. Tidak hanya bertemu dengan 750 orang pada pertemuan formal, politisi PKS yang akrab disapa Kang Irwan ini juga menyempatkan untuk meninjau kelompok masyarakat dan proyek pembangunan Pemprov Jatim di daerah. 

Pada masa reses yang dilaksanakan mulai 3-8 April itu, Irwan memilih untuk bertemu dengan kelompok masyarakat daerah Ketapang, Licin, Wongsorejo, Srono, Muncar, Genteng, Tegal Dlimo, Bangorejo, Pesanggaran, Sragi Kabupaten Banyuwangi. Selain itu kelompok masyarakat daerah Tlogosari, Pujer, Grujugan, Wonosari Kabupaten Bondowoso. Terakhir bertemu dengan kelompok masyarakat Mangaran, Panarukan, Mlandingan Kabupaten Situbondo. 

Dalam bertemu dengan masyarakat tersebut, Irwan Setiawan, yang juga Sekretaris Umum DPW PKS Jatim, menyampaikan pertanggungjawaban atas 3 tugas yang telah diembannya yaitu tugas anggaran, pembentukan perda dan pengawasan.

Terkait anggaran, Irwan mengatakan bahwa saat ini pemprov mendapatkan amanah mengelola anggaran sebesar 28 trilyun. Jumlah tersebut telah jauh meningkat dibandingkan saat dirinya menjadi anggota dprd jatim 2009 yang hanya mencapai Rp8 Trilyun. 

Sedangkan terkait tugas pembentukan perda, Irwan yang mendapatkan amanah sebagai Wakil Ketua Badan Pembentukan Perda (Baperda), menyampaikan bahwa DPRD bersama Pemprov telah banyak melahirkan perda yang berpihak kepada masyarakat, diantaranya perda perlindungan petani, perda pelindungan nelayan, dan perda ketenagakerjaan. 

Terakhir terkait tugas pengawasan, Irwan justru meminta bantuan masyarakt untuk menyampaikan kondisi daerah yang masih harus mendapatkan perhatian pemerintah. Irwan mendapatkan banyak masukan bahwa pembangunan infratruktur yg masih harus ditingkatkan. Bahkan irwan mendapatkan laporan ada waduk milik provinsi di kecamatan pujer bondowoso yang sdh bertahun tahun tidak berfungsi. 
Hasil pengawasan yang merupakan aspirasi masyarakat ini tentunya akan disampikan kepada pemerintah provinsi untuk ditindaklanjuti. 

Ajak pemuda dan perempuan sebagai pelopor

Dalam kesempatan reses ini, Irwan Setiawan, yang juga merupakan ketua Gema Keadilan Jatim, sayap muda PKS, banyak bertemu dengan kelompok muda-mudi. Irwan mengajak agar para pemuda mengenal betul potensi yang ada didaerahnya dengan baik dan memiliki keinginan untuk mengembangkan potensi tersebut. Irwan mengajak agar pemuda menjadi pelopor kemajuan desanya. Irwan siap memfasilitasi dan berdiskusi dengan para kelompok muda. Pihaknya senang, para tokoh muda di gombengsari, Rejoagung srono, songgon yang telah menjadi pelopor mengembangkan potensi desanya. 

Selain kelompok muda, irwan juga mengajak kelompok perempuan untuk maju dan berkembang menjadi pilar ketahanan keluarga. Irwan menyampaikan bahwa pemprov jatim juga punya kepedulian yang sama agar perempuan bisa berperan dalam keberhasilan pembangunan. Irwan menawarkan kaum perempuan untuk mengikuti pelatihan pelatihan seperti pelatihan internet marketing dan juga kegiatan rumah keluarga indonesia. Sedangkan untuk kaum muda, irwan mengajak untuk dapat mengikuti kegiatan kegiatan pelatihan seperti sekolah entrepeneurship.


COMMENTS

Nama

Aspirasi,37,BANGGAR,8,BAPERDA,15,Dap,1,Dapil 1,17,Dapil 10,3,Dapil 11,6,Dapil 2,4,Dapil 3,8,Dapil 4,6,Dapil 5,14,Dapil 6,18,Dapil 7,5,Dapil 8,1,Dapil 9,3,Dapil11,6,Dapil14,1,Eksekutif,214,F-NasDem,16,F-PAN,1,F-PD,9,F-PDIP,11,F-PG,7,F-PKB,24,F-PKS,24,F-PPP,3,Fraksi,2,Fraksi Gerindra,61,Fraksi NasDem-Hanura,4,Headline,1579,Interupsi,648,Komisi A,22,Komisi B,40,Komisi C,31,Komisi D,24,Komisi E,85,Nasional,2,Opini,32,Parlementaria,109,Pilgub,180,Pilkada,42,Pilpres,7,pks,1,Profil,21,Reses,13,Sosialisasi,21,Video Parlemen Jatim,5,
ltr
item
Parlemen Jatim: Reses Kang Irwan: Mulai Ajak Pemuda Menjadi Pelopor Hingga Ajak Perempuan Pilar Ketahanan Keluarga
Reses Kang Irwan: Mulai Ajak Pemuda Menjadi Pelopor Hingga Ajak Perempuan Pilar Ketahanan Keluarga
reses, dprd jatim, parlemen, kang irwan
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiwhMrsRxPZq8Fwe7_Qpq7y3tCOngRQYVRjnQXWGaLTruKQnYPTB9so-LGWccLVTPIS4HZE0pp1csKcbogEynpSZdFSrLYL1HGUY7v8kc9rLcxeXbNChEQQvKfgAe8v0YlqMMUCAE3eH4c/s320/kang_irwan_setiawan.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiwhMrsRxPZq8Fwe7_Qpq7y3tCOngRQYVRjnQXWGaLTruKQnYPTB9so-LGWccLVTPIS4HZE0pp1csKcbogEynpSZdFSrLYL1HGUY7v8kc9rLcxeXbNChEQQvKfgAe8v0YlqMMUCAE3eH4c/s72-c/kang_irwan_setiawan.jpg
Parlemen Jatim
http://www.parlemenjatim.com/2017/04/reses-kang-irwan-mulai-ajak-pemuda.html
http://www.parlemenjatim.com/
http://www.parlemenjatim.com/
http://www.parlemenjatim.com/2017/04/reses-kang-irwan-mulai-ajak-pemuda.html
true
8135650012022125352
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy