Gus Fawait Perjuangkan Aspirasi Santri dan Pesantren pada APBD 2023

Parlemen Jatim - Fraksi Partai Gerindra DPRD Jawa Timur berkomitmen memperjuangkan aspirasi santri dan pesantren dalam anggaran pendapatan d...


Parlemen Jatim - Fraksi Partai Gerindra DPRD Jawa Timur berkomitmen memperjuangkan aspirasi santri dan pesantren dalam anggaran pendapatan dan belanja (APBD) Provinsi Jatim Tahun Anggaran 2023. Pernyataan itu disampaikan Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Jatim, Muhammad Fawait.

Politikus muda yang akrab disapa Gus Fawait itu menjelaskan, saat ini DPRD Jatim sedang melakukan pembahasan rancangan APBD 2023. Karena itu pihaknya akan memperjuangkan alokasi anggaran yang lebih besar kepada pondok pesantren.

"Pesantren mempunyai dampak ekonomi kepada masyarakat di sekitar. Karena itu, dengan memberi perhatian kepada pesantren akan berdampak luas pada masyarakat sekitar pesantren," kata Gus Fawait, dalam keterangannya, Ahad (23/10/2022).

Presiden Laskar Sholawat Nusantara (LSN) ini mengungkapkan, pihaknya akan memperjuangkan pemberdayaan kepada santri. Pihaknya akan mendorong pemerintah untuk memberikan pelatihan enterpreneur kepada para santri.

Gus Fawait melanjutkan, dengan begitu akan tercipta pelaku UMKM baru dengan produk yang bisa bersaing di pasaran. Tentunya ini akan menciptakan lapangan kerja baru, sekaligus menumbuhkan perekonomian masyarakat.

"Untuk urusan ngaji, santri tak perlu diragukan. Demikian pula kecintaan pada NKRI, di hati santri pasti ada kecintaan pada NKRI. Saat ini yang terpenting memberdayakan santri secara ekonomi," ujar anggota Komisi C DPRD Jatim itu.

Gus Fawait mengaku berterima kasih kepada pemerintah yang telah mengakui eksistensi santri, dengan ditetapkannya Hari Santri yang diperingati secara nasional. Pada hari santri 22 Oktober 2022, pihaknya juga memperingati dengan melaksanakan Apel Sholawat Kebangsaan di Desa Ranu Pakis Lumajang, bersama santri dan emak-emak.

Bendahara GP Ansor Jatim ini mengingatkan, sesuai prediksi ekonomi nasional akan gelap pada tahun 2023. Sebab itu, perlu penguatan dengan ekonomi domestik, caranya dengan memunculkan UMKM baru yang berasal dari santri. 

"Fraksi Gerindra memperingati Hari Santri 22 Oktober secara konkret dengan komitmen memperjuangkan santri dan pesantren. Termasuk pemberdayaan santri," pungkas pengasuh Pondok Pesantren Nurul Chotib, Al Qodiri IV Jember tersebut. (day)


caption : Gus Fawait memperingati Hari Santri 22 Oktober 2022 dengan Apel Santri Kebangsaaan di Desa Ranu Pakis, Lumajang. foto : istimewa.

COMMENTS

Nama

Aspirasi,37,BANGGAR,8,BAPERDA,15,Dap,1,Dapil 1,17,Dapil 10,3,Dapil 11,6,Dapil 2,4,Dapil 3,8,Dapil 4,6,Dapil 5,14,Dapil 6,18,Dapil 7,5,Dapil 8,1,Dapil 9,3,Dapil11,6,Dapil14,2,Eksekutif,214,F-NasDem,17,F-PAN,1,F-PD,9,F-PDIP,11,F-PG,8,F-PKB,24,F-PKS,25,F-PPP,3,Fraksi,2,Fraksi Gerindra,61,Fraksi NasDem-Hanura,4,Headline,1692,Interupsi,701,Komisi A,22,Komisi B,40,Komisi C,31,Komisi D,24,Komisi E,85,Nasional,2,nganjuk,1,Opini,33,Parlementaria,109,Pilgub,207,Pilkada,71,Pilpres,7,pks,1,Profil,21,Reses,13,Sosialisasi,23,Video Parlemen Jatim,5,
ltr
item
Parlemen Jatim: Gus Fawait Perjuangkan Aspirasi Santri dan Pesantren pada APBD 2023
Gus Fawait Perjuangkan Aspirasi Santri dan Pesantren pada APBD 2023
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgECYy66jQVGDQXpdKV515ZlIj2vBzomp9ChEOmFg8cFVYHRHRQp5R-y0oPlHWur6J8r_ofi_0j2TYiBrQAPrA-TafLt_siJKGvLI4CbOeFtjuGaudfynDHmkb575CRe6tgXBJ6sPIyAqPJm9rGfAGgEpM1L9YTaqba4U66Ypxwh_5qhCI7zzydxWcT/s320/IMG-20221022-WA0135.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgECYy66jQVGDQXpdKV515ZlIj2vBzomp9ChEOmFg8cFVYHRHRQp5R-y0oPlHWur6J8r_ofi_0j2TYiBrQAPrA-TafLt_siJKGvLI4CbOeFtjuGaudfynDHmkb575CRe6tgXBJ6sPIyAqPJm9rGfAGgEpM1L9YTaqba4U66Ypxwh_5qhCI7zzydxWcT/s72-c/IMG-20221022-WA0135.jpg
Parlemen Jatim
https://www.parlemenjatim.com/2022/10/gus-fawait-perjuangkan-aspirasi-santri.html
https://www.parlemenjatim.com/
https://www.parlemenjatim.com/
https://www.parlemenjatim.com/2022/10/gus-fawait-perjuangkan-aspirasi-santri.html
true
8135650012022125352
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy