Kesetaraan Pendidikan Umum dan Madin

Parlemen Jatim - Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur, Aisyah Lilia Agustina berharap ada kesetaraan perlakuan pemerintah antara pendidikan umum...


Parlemen Jatim - Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur, Aisyah Lilia Agustina berharap ada kesetaraan perlakuan pemerintah antara pendidikan umum (negeri) dengan pendidikan berbasis agama (madrasah diniyah). Baik dalam kebijakan maupun fasilitas dan penunjang pendidiian. Pernyataan itu disampaikan Aisyah saat reses dengan ibu-ibu Muslimat NU di NU Center, Kabupaten Madiun, Sabtu (30/10/2021).

Politikus PKB ini menyatakan, pihaknya juga menaruh perhatian serius terhadap dunia pendidikan diniyah tingkat ULYA di Pondok Pesantren. Menurut dia, pendidikan Ulya yang setara dengan Madrasah Aliyah atau SMA, belum mendapat perhatian serius dari pemerintah.

“Madrasah Ulya ini ternyata BPOPP-nya belum disertakan Pemerintah Provinsi kepada pendidikan yang setara dengan SMA atau SLTA. Itu yang perlu diberikan perhatian,” tegas anggota parlemen yang akrab disapa Mbak Icha itu.

Makanya, ia menegaskan, bakal terus mendorong Pemprov Jatim untuk menyertakan dan memberikan perhatian terhadap pendidikan Madrasah ULYA. Salah satunya yakni melalui Perda Pondok Pesantren.

“Termasuk kita melalui Perda Pondok Pesantren ini kan ingin itu (intervensi ke Madrasah). Kita ingin sama dengan pendidikan yang lain, umum atau negeri,” tandas anggota DPRD Jatim asal Dapil XI itu.

Tak hanya terkait biaya pendidikan anak, Aisyah Lilia mengaku, guru di Madiun juga mengeluhkan soal masalah seragam. Selama ini, guru atau tenaga pendidik di sana, setiap mengajar hanya menggunakan satu seragam.

“Yang dikeluhkan oleh mereka adalah seragam guru. Masak seragam guru cuma satu. Kita juga ingin pemerataan terkait seragam guru,” pungkas cucu Kiai Ahmad Sahal Mansyur, Ketua PCNU Sidoarjo pertama tersebut. (day)



COMMENTS

Nama

Aspirasi,37,BANGGAR,8,BAPERDA,15,Dap,1,Dapil 1,17,Dapil 10,3,Dapil 11,6,Dapil 2,4,Dapil 3,8,Dapil 4,6,Dapil 5,14,Dapil 6,18,Dapil 7,5,Dapil 8,1,Dapil 9,3,Dapil11,6,Dapil14,1,Eksekutif,214,F-NasDem,16,F-PAN,1,F-PD,9,F-PDIP,11,F-PG,7,F-PKB,24,F-PKS,24,F-PPP,3,Fraksi,2,Fraksi Gerindra,61,Fraksi NasDem-Hanura,4,Headline,1579,Interupsi,648,Komisi A,22,Komisi B,40,Komisi C,31,Komisi D,24,Komisi E,85,Nasional,2,Opini,32,Parlementaria,109,Pilgub,180,Pilkada,42,Pilpres,7,pks,1,Profil,21,Reses,13,Sosialisasi,21,Video Parlemen Jatim,5,
ltr
item
Parlemen Jatim: Kesetaraan Pendidikan Umum dan Madin
Kesetaraan Pendidikan Umum dan Madin
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi4YLagyUtdzaAQaNM6UJXIHkQWwr41UUSu12hF7Jra_NF8lT9MM6Ym4qJKRfFGUzprdQamtJ9aWi4t9JBE44judZ-ume8tt5pA2Mth8O4Zv4Jd32kNoLRxMCgrKwG3fn7l718hFEHdjw4/s320/IMG20211030104502.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi4YLagyUtdzaAQaNM6UJXIHkQWwr41UUSu12hF7Jra_NF8lT9MM6Ym4qJKRfFGUzprdQamtJ9aWi4t9JBE44judZ-ume8tt5pA2Mth8O4Zv4Jd32kNoLRxMCgrKwG3fn7l718hFEHdjw4/s72-c/IMG20211030104502.jpg
Parlemen Jatim
http://www.parlemenjatim.com/2021/10/kesetaraan-pendidikan-umum-dan-madin.html
http://www.parlemenjatim.com/
http://www.parlemenjatim.com/
http://www.parlemenjatim.com/2021/10/kesetaraan-pendidikan-umum-dan-madin.html
true
8135650012022125352
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy