Jatim Kekurangan Bahan Baku Susu Industri, Komisi B Minta Pemprov Proteksi Peternak

Agus Maimun, SE, MHP PARLEMEN JATIM-Minimnya bahan baku susu di Jawa Timur mendapat sorotan dari DPRD Jatim. Anggota dewan menyaran...


Agus Maimun, SE, MHP
PARLEMEN JATIM-Minimnya bahan baku susu di Jawa Timur mendapat sorotan dari DPRD Jatim. Anggota dewan menyarankan, adanya proteksi harga di tingkat peternak untuk menarik minat masyarakat kembali memerah susu.
Anggota Komisi B DPRD Jatim Agus Maimun mengatakan, kebutuhan bahan baku susu industri saat ini memang kurang. Angkanya mencapai 60 persen dari kebutuhan nasional. Kekurangan ini salah satunya disebabkan oleh jumlah peternak sapi perah di Jatim menurun.
“Seharusnya dari pemerintah ada proteksi harga antara biaya produksi dengan harga jual di pasar,” ujar Agus.
Anggota Fraksi PAN ini mengungkapkan, hingga saat ini belum ada standar harga bahan baku susu ketika sebuah perusahaan membelinya ke peternak. Itulah yang harus ditata oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim.
“Tidak hanya ketika jumlahnya berkurang atau harganya melonjak kemudian impor. Kalau ingin swasembada pangan, ya infrastrukturnya yang menyangkut itu semua harus diperbaiki,” imbuh Bendahara DPW PAN Jatim ini.
Sedangkan untuk impor sendiri, lanjut politisi muda PAN ini, pemerintah harus ada kuota yang memang dibutuhkan. Selain juga membuat harga dasar yang akan menjadi patokan, ketika impor bahan baku susu industri masuk ke Jatim. Minimal harga jual bisa di atas biaya produksi pada tingkat petani.
“Ini harus ditata dahulu. Mulai dari kontrol harga hingga menarik minat petani untuk menggenjot produksi sapi perahnya. Pemerintah harus hadir dalam hal ini,” urai Agus.
Sementara itu, Gubernur Jatim, Soekarwo mengakui, kebutuhan akan bahan baku susu industri saat ini sebanyak 800 ton setiap harinya, dari yang seharusnya 2 ribu ton per hari.
“Artinya ada kekurangan 53 persen bahan baku susu yang belum terpenuhi di Jatim,” kata Gubernur yang akrab disapa Pakde Karwo ini.
Orang nomor satu di Jatim ini melanjutkan, sebetulnya tidak hanya Jatim saja yang kekurangan bahan baku susu industri. Tetapi juga kebutuhan secara nasional.
Data yang dimilikinya mengungkapkan, Indonesia saat ini hanya mampu memenuhi kebutuhan bahan baku susu industri sebanyak 21 persen. Dan saat ini masih dicarikan solusi untuk memenuhi kebutuhan tersebut.
“Jatim akan menjadi pilot project solusi kekurangan bahan baku susu industri. Namun, bagaimana rencana tersebut, ada di tangan Menteri Perdagangan dan Menteri Pertanian. Saat ini masih dibicarakan pada rapat kabinet,” paparnya. 

COMMENTS

Nama

Aspirasi,37,BANGGAR,8,BAPERDA,15,Dap,1,Dapil 1,17,Dapil 10,3,Dapil 11,6,Dapil 2,4,Dapil 3,8,Dapil 4,6,Dapil 5,14,Dapil 6,18,Dapil 7,5,Dapil 8,1,Dapil 9,3,Dapil11,6,Dapil14,1,Eksekutif,214,F-NasDem,16,F-PAN,1,F-PD,9,F-PDIP,11,F-PG,7,F-PKB,24,F-PKS,24,F-PPP,3,Fraksi,2,Fraksi Gerindra,61,Fraksi NasDem-Hanura,4,Headline,1579,Interupsi,648,Komisi A,22,Komisi B,40,Komisi C,31,Komisi D,24,Komisi E,85,Nasional,2,Opini,32,Parlementaria,109,Pilgub,180,Pilkada,42,Pilpres,7,pks,1,Profil,21,Reses,13,Sosialisasi,21,Video Parlemen Jatim,5,
ltr
item
Parlemen Jatim: Jatim Kekurangan Bahan Baku Susu Industri, Komisi B Minta Pemprov Proteksi Peternak
Jatim Kekurangan Bahan Baku Susu Industri, Komisi B Minta Pemprov Proteksi Peternak
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEidRUz9kO0RTTdNdgDy9mQZr6ePtFpo46ZXqOBiqdD4T1Pf6bCY5lyPQU2BTR6FwkyUnhVmnc2kmzKZhEOpHLt2GKPoKduvzJLuIiQ6C4eC67v2SvRO7BO5qYLZLH8SR9hy46Pfc5jfd2M/s1600/agus_maimun.JPG
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEidRUz9kO0RTTdNdgDy9mQZr6ePtFpo46ZXqOBiqdD4T1Pf6bCY5lyPQU2BTR6FwkyUnhVmnc2kmzKZhEOpHLt2GKPoKduvzJLuIiQ6C4eC67v2SvRO7BO5qYLZLH8SR9hy46Pfc5jfd2M/s72-c/agus_maimun.JPG
Parlemen Jatim
http://www.parlemenjatim.com/2017/02/jatim-kekurangan-bahan-baku-susu.html
http://www.parlemenjatim.com/
http://www.parlemenjatim.com/
http://www.parlemenjatim.com/2017/02/jatim-kekurangan-bahan-baku-susu.html
true
8135650012022125352
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy